Pdt Elba Pranata Barus: Ingatlah Kebaikan Tuhan

December 9, 2023
pendeta

KOTA BEKASI, govnews-idn.com – Pdt Elba Pranata Barus mengingatkan jemaat Tuhan agar setiap saat mengingat kebaikan ajaran-Nya jangan hanya diingat di benak saja. Tetapi lebih tepat jika diimplementasikan serta disimpan di dalam hati setiap insan manusia yang percaya.

“Jika seorang jemaat telah dewasa secara iman percaya kepada Tuhan, maka cankam serta lakukan itu kepada sesama,” ujar Pdt Elba Barus pada Khotbah Natal 2023 Perpulungen Jabu-Jabu Sektor PDS Gereja Batak Karo Potestan (GBKP) Kota Bekasi di Gedung Tan Miyat, Depsos Kota Bekasi, Jumat (8/12/2023).

Tema Natal adalah Pujin Simeganjangna Man Dibata Ras Dame I Doni Man Manusia Si Ngena Atena (Lukas 2: 14) yang artinya Kemuliaan Bagi Allah di Tempat yang Maha Tinggi dan Damai Sejahtera di Bumi di antara Manusia yang Berkenan Kepada-Nya.

Thabita Br Tarigan, Mikaela Br Tarigan, Sergio Sitepu, Jonash Tarigan dan Javier Tarigan membaca Liturgi.

Adapun Sub Tema: Yesus Reh Ku Doni Enda Maba Dame ras Pasu-Pasu Man Banta Kerina Guna Erberita ras Ersaksi Kerna Ia (Jesaya 7: 14). Artinya, Sebab itu Tuhan sendirilah yang akan memberikan kepadamu suatu pertanda: Sesungguhnya, seorang perempuan muda mengandung dan akan melahirkan seorang anak laki-laki dan akan menamakan Dia Imanuel.

Sebelumnya panitia yang diketuai Happy Sebayang, menyerahkan sejumlah 30 paket bantuan sosial kepada penghuni Wisma Tan Miyat, Depsos Kota Bekasi. Pada acara Peringatan Hari Natal 2023 menyambut Kelahiran Yesus Kristus, juga diserahkan bingkisan kepada kelompok Saitun dan Naomi serta mereka yang sakit menahun . Bingkisan diserahkan Ketua Perpulungen Jabu-Jabu, Efron Sitepu.

Perayaan Natal 2023 Sektor PDS Kota Bekasi dimeriahkan berbagai penampilan dari jemaat yang bisa mereka nikmati masing-masing. Mulai dari kelompok anak-anak sekolah minggu, remaja (KAKR), Permata, Moria, Mamre, PJJ dan Saitun. 

AYRP

Pdt Elba Barus (paling kiri) bersama dengan Pertua dan Diaken Sektor PDS GBKP Kota Bekasi Bekasi. Foto: PS.

Artikel ini sudah terbit di jurnal-idn.com

RELATED POSTS