YOGYAKARTA, govnews-idn.com – Ganda putra Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin memastikan Indonesia menang 4-1 atas China di fase Grup A ajang BNI Badminton Asia Junior Championships (AJC) 2023. Skuad Garuda pun tampil sebagai juara grup.
Berlaga di GOR Amongraga, Yogyakarta, Minggu (9/7/2023), Farizi/Nikolaus menang rubber game dengan skor 21-15, 13-21, 21-15 atas Ma Shang/Zhu Yi Jun.
Pada laga ini Farizi/Nikolaus sempat kesulitan mengubah pola permainan. Beruntung dengan fokus sepanjang pertandingan, membuat Farizi/Nikolaus bisa menyumbangkan poin buat Indonesia dan menutup pertandingan dengan kemenangan 4-1 untuk tim Merah-Putih Muda atas China.
“Kami sempat kesulitan saat lawan mengubah pola permainan. Kami fokus pada pola permainan kami dan mengurangi kesalahan sendiri,” ungkap Nikolaus.
Dari hasil evaluasi yang dilakukan selama babak fase grup, pasangan Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin berharap bisa bermain lebih konsisten lagi. Keduanya ingin tampil lebih baik lagi pada awal-awal pertandingan sehingga tidak mudah kehilangan momentum.
“Kami sering kalah start, di laga ini kami beberapa kali tertinggal pada awal-awal laga. Tentunya kami ingin memperbaiki hal itu,” tambah Farizi.
Dengan hasil ini, Indonesia lolos ke perempatfinal nomor beregu campuran ajang BNI Badminton Asia Junior Championships 2023. Kemenangan Indonesia atas China di laga pemungkas Grup A membuat tim tuan rumah menjadi juara grup.
Berdasarkan hasil undian perempatfinal BNI Badminton Asia Junior Championships 2023 uang dilakukan pada Minggu (9/7/2023) sore, Indonesia akan berhadapan dengan runner up Grup C yakni India.
Siap Tempur
Melihat hasil undian yang telah dilakukan, Manajer tim Indonesia, Eddy Prayitno mengungkapkan bahwa Alwi Farhan dkk., sudah siap tempur menghadapi perempatfinal. Berbekal juara Grup A, Indonesia siap melanjutkan tren positif tersebut hingga final nantinya.
“Melihat hasil undian kami sudah mempersiapkan diri selama tiga bulan untuk persiapan AJC 2023. Berbekal juara Grup A kami punya bekal yang luar biasa untuk menghadapi India,” ungkap Eddy.
Saat ini tim bulutangkis Indonesia dalam kondisi siap tempur untuk bisa melangkah jauh di nomor beregu ajang BNI Badminton Asia Junior Championships (AJC) 2023.
“Saat ini kondisi tim tidak ada kendala dan semua pemain dalam keadaan siap tempur. Kami berharap tren ini bisa terus belanjut dari semifinal, hingga final,” pungkas Eddy.
Selain Indonesia lawan India, hasil undian perempatfinal lainnya di paruh atas mempertemukan Malaysia sebagai juara Grup C lawan Thailand, runner up D.
Sementara di paruh bawah, dengan kekalahan ini membuat China harus puas menduduki posisi runner up Grup A dan akan melawan Jepang yang merupakan juara Grup B. Sedangkan Chinese Taipei, runner up Grup B akan melawan Korea sebagai juara Grup D.
Pertandingan babak perempatfinal bakal digelar Senin (10/7/2023) pukul 09.00 pagi. Sementara semifinal dihelat jam 16.00 sore.
Anto – Abed Nego
Perjuangan Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin berbuah positif dan menentukan Indonesia menang 4-1 atas China. Foto: Humas.
Artikel ini sudah terbit di jurnal-idn.com
Hasil lengkap Indonesia vs China (4-1)
Ganda Campuran: Adrian Pratama/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu vs Zhu Yi Jun/Huang Ke Xin 21-16, 23-25, 21-10
Tunggal Putri: Mutiara Ayu Puspitasari vs Xu Wen Jing 12-21, 10-21
Tunggal Putra: Alwi Farhan vs Hu Zhen An 21-19, 21-11
Ganda Putri: Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya Ramadhani vs Liao Li Xi Zhang Wen Xiao 17-21, 21-19, 21-12
Ganda Putra: Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin vs Ma Shang/Zhu Yi Jun 21-15, 13-21, 21-15