Wapres Akan Hadiri Silatnas ke-VII Konsain dan Pengukuhan KDEKS Provinsi Kalteng

October 23, 2023

JAKARTA, govnews-idn.com – Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin kunjungan kerja ke Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur, Senin (23/10/2023). Menggunakan pesawat khusus kepresidenan Boeing 737-400 TNI AU, Wapres beserta rombongan lepas landas dari Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma menuju Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan pada pukul 13.30 WIB.

Wapres akan disambut Pj. Gubernur Kalimantan Timur Akmal Malik beserta Ibu Yulia Zubir Akmal Malik dan Jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Kalimantan Timur beserta pendamping masing-masing. Agenda Wapres pada Selasa (24/10/2023) menuju Pondok Pesantren Syaichona Cholil, di Sepinggan, Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.

Wapres akan menghadiri Silaturahim Nasional (Silatnas) ke-VII Kontak Santri Agribisnis Indonesia (Konsain). Wapres juga akan menyaksikan penandatanganan Nota Kesepahaman antara Konsain dengan Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) dan pembacaan Ikrar Santri dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional 2023.

Usai menghadiri Silatnas ke-VII Konsain, Wapres dijadwalkan melanjutkan kunjungan kerja ke Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng). Wapres dan rombongan akan lepas landas dari Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan menuju Bandar Udara Tjilik Riwut, Palangka Raya, Kalteng, pada pukul 13.15 WITA.

Pengukuhan KDEKS

Wapres akan disambut Gubernur Kalteng Sugianto Sabran beserta Ibu Yuliastri Ivo Azhari Sugianto Sabran dan Jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Kalteng beserta pendamping masing-masing. Agenda utama pada kunjungan di Palangka untuk menghadiri pengukuhan Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) Provinsi Kalteng yang berlokasi di Kantor Gubernur Kalteng, Palangka Raya.

Selepas acara  Wapres akan melanjutkan kunjungan ke kota berikutnya, Pangkalan Bun, di hari yang sama. Wapres dan rombongan lepas landas dari Bandar Udara Tjilik Riwut, Palangka Raya menuju Bandar Udara Iskandar, Pangkalan Bun, Kalteng.

Pada hari ke-3 kunjungan kerjanya, Rabu (25/10/2023), Wapres direncanakan menghadiri Peresmian Proyek milik Citra Borneo Indonesia (CBI) Group di Mercure Hotel Pangkalan Bun,  Arut Sel., Kabupaten Kotawaringin Barat, Kalteng. Pada kesempatan ini, Wapres juga meninjau stan UMKM milik Abdul Rasyid Foundation. Wapres diagendakan kembali ke Jakarta di hari yang sama, pada pukul 13.15 WIB.

FIA

Wapres Ma’ruf Amin menemui kru pesawat yang membawanya ke Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan. Foto: Setwapres.

Artikel ini sudah terbit di jurnal-idn.com

RELATED POSTS