Tiket Kualifikasi Piala Dunia 2026 Meroket Netizen Meradang

May 17, 2024
sepakbola5

JAKARTA, govnews-idn.com – Harga tiket nonton Tim Nasional (Timnas) Indonesia melawan Irak dan Filipina pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 meroket dibandingkan laga-laga sebelumnya. Kenaikan ini mengundang protes banyak kalangan.

Berdasarkan rilisan dari PSSI, harga tiket paling murah satu pertandingan sebesar Rp250.000 untuk tribun atas. Sementara jika mengambil paket dua laga sekaligus dikenakan Rp450 ribu. Sedangkan kategori tribun utara dan tribun selatan dibanderol dengan harga Rp550.000. Harga untuk dua pertandingan dijual Rp1.000.000.

Selanjutnya, untuk tiket tribun barat dan tribun timur senilai Rp850.000. Apabila membeli terusan menjadi Rp1.500.000. Terakhir, tiket paling mahal dilepas seharga Rp1.250.000 untuk kategori VIP Barat dan VIP Timur. Jika membeli paketan berkurang menjadi Rp2.250.000.

Jika dibandingkan dengan laga saat melawat Vietnam di GBK, harganya cukup berbeda jauh. Kala itu suporter dapat harga paling murah Rp100.000 untuk tribun paling atas. Sementara yang paling mahal seharga Rp750.000.

Perubahan harga yang mencapai dua kali lipat ini menuai reaksi keras dari netizen di media sosial. Mereka mempertanyakan alasan PSSI menaikan harga yang dirasa kelewat mahal. “Miris, tiket laga timnas lawan Irak sama Filipina di GBK jauh banget bedanya sama yang sebelum-sebelumnya,” cuit salah satu akun di X.

“Motivasi @PSSI naikin ini apa ya? Mau memanfaatkan animo masyarakat buat dapat cuan banyak kah? Kan anak ngekos juga pengen nonton,” sambung akun tersebut. “Baru mau nonton eh pas liat harga mundur dah ah,” tulis akun berbeda.

“Saat lawan Vietnam cuma tribun barat dan timur Rp350.000, ini kenapa malah jadi Rp850.000, gila naik Rp500.000, skip dah,” tulis netizen lainnya.

Mempertanyakan

Selain itu kelompok lain yaitu La Grande Indonesia juga mempertanyakan penyebab kenaikan harga itu. “Permisi PSSI. Harga tiket naik 100%, apa nih penyebabnya? Boleh kami tahu?” tulis La Grande Indonesia.

La Grande juga menyebutkan apakah beberapa poin ini menjadi penyebab naiknya harga tiket. “Apakah harga sewa SUGBK naik? Biaya jasa keamanan naik? Kurangnya sponsor? Ongkos produksi merchandise? atau ingin memanfaatkan tren positif timnas Indonesia senior pasca Piala Asia U-23 2024?, Nasionalisme kami terasa digadaikan,” sambungnya.

Diketahui memang harga tiket pertandingan timnas garuda mengalami kenaikan signifikan dibandingkan laga menghadapi Vietnam beberapa bulan lalu. Saat ini harga termurah untuk menyaksikan laga tim garuda senilai Rp250.000. Sementara termahal Rp1.250 juta untuk VIP.

Pengamat sepakbola, Akmal Marhali berharap polemik soal harga tiket semoga ditemukan win win solution. Masyarakat tidak diberatkan, PSSI juga terbantu untuk pemenuhan kebutuhan timnas. “Bagaimana pun timnas adalah milik semua. Dengan harga yang terjangkau semoga bisa memberikan ruang buat masyarakat untuk bisa menyaksikan langsung ke stadion,” ujar Koordinator SOS.

Anto

Timnas Indonesia yang akan melawan Irak dan Filipina pada Kualifikasi Piala Dunia 2026. Foto: Humas.

Artikel ini sudah terbit di jurnal-ina.com

RELATED POSTS