Tim Kesehatan Pos Malagayneri Satgas Yonif Mekanis 203/AK, Periksa Masyarakat Pegunungan Tengah

February 10, 2023

LANNY JAYA, govnews-idn.com – Seiring dengan perubahan cuaca yang terjadi di Pegunungan Tengah, personel Pos Malagayneri Satgas Yonif Mekanis 203/AK menjemput bola untuk mengadakan pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat sekitar pos. Salah satunya di Desa Ganume, Distrik Malagayneri, Kabupaten Lanny Jaya, Papua, Kamis (9/2/2023).

Danpos Malagayneri Letda Inf Sukamto dalam keterangannya mengatakan bahwa pelayanan kesehatan yang diadakan karena perubahan cuaca yang terjadi di Lanny Jaya berpotensi menimbulkan penyakit seperti demam, flu hingga batuk. “Sehingga kami mengantisipasi dengan mengadakan pelayanan kesehatan untuk masyarakat. Selain itu juga guna kita saling berinteraksi dan mempererat hubungan antara personel pos dengan masyarakat,” ujarnya.

“Pos Malagayneri Satgas Yonif Mekanis 203/AK selalu siap memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik untuk masyarakat di sekitar pos serta hal ini merupakan wujud kepedulian kita kepada masyarakat,” ungkap Danpos Malagayneri.

Kegiatan yang dipimpin Dantim 3 Sertu Eka beserta tim kesehatan disambut hangat oleh masyarakat Desa Ganume. Salah satu agenda pelayanan kesehatan yang diberikan Pos Malagayneri kepada masyarakat berupa pengecekan tensi, suhu tubuh, perawatan luka, hingga pemberian obat maupun vitamin gratis.

Personel Pos Malagayneri Satgas Yonif Mekanis 203/AK memeriksa kesehatan warga.

Banyak masyarakat yang datang dan antusias pada pelayanan kesehatan ini mulai dari anak-anak, pemuda hingga orang dewas. Dengan adanya kegiatan ini masyarakat sangat terbantu sehingga dapat mengetahui kondisi kesehatan mereka dan siap untuk melaksanakan aktivitas sehari-hari.

Bapak Tutius Kogoya, Sekretaris Distrik Malagayneri merasa senang dan terbantu dengan adanya pelayanan kesehatan yang diadakan oleh Pos Malagayneri Satgas Yonif Mekanis 203/AK. Terlebih cuaca saat sedang tidak menentu terkadang hujan lebat dan tiba-tiba panas sehingga dapat mengganggu kesehatan masyarakat.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak TNI Pos Malagayneri dan merasa senang dengan adanya pelayanan kesehatan ini. Masyarakat sedikit terbantu dan semoga Bapak-bapak TNI selalu diberikan kemudahan dan kelancaran melaksanakan setiap tugas,” ucapnya.

PEN SATGAS YONIF MEKANIS 203/AK – ABDI JAYA

Anak-anak dengan tekun menyaksikan pemeriksaan kesehatan mama ini. Meski pemeriksaan dilakukan dengan peralatan umum, tetapi sangat diperlukan warga. Foto Puspen TNI. 

Artikel ini sudah terbit di jurnal-ina.com

RELATED POSTS